Sabtu, 11 Oktober 2025

Follow us:

infobrand
11th INFOBRAND

'Pure Freude an Wasser': GROHE Tegaskan Komitmen Kualitas dan Inovasi Ramah Lingkungan

'Pure Freude an Wasser': GROHE Tegaskan Komitmen Kualitas dan Inovasi Ramah Lingkungan Grohe

INFOBRAND.ID-Mengusung filosofi 'Pure Freude an Wasser', GROHE memastikan komitmennya pada kualitas, teknologi, dan keberlanjutan. Salah satu inovasi yang diperkenalkan yaitu GROHE Purefoam, teknologi shower busa pertama di dunia.

Pemimpin LIXIL International, Bijoy Mohan mengatakan, GROHE hadir sebagai jawaban atas kebutuhan konsumen akan pengalaman terbaik. "Kami tidak hanya menjual produk, tetapi juga menghadirkan nilai dan pengalaman dalam setiap inovasi," ujarnya.

Pada ISH 2025, GROHE memperkenalkan teknologi unggulan GROHE Aqua Intelligence untuk mendukung hidup lebih berkualitas. Teknologi ini dikembangkan dari pemahaman mendalam terhadap kebutuhan konsumen masa kini.

IKLAN INFOBRAND.ID

IBOS EXPO 2025

Dua produk terbaru GROHE yang menggunakan teknologi ini adalah Purefoam dan Rainshower Aqua Pure. Purefoam menyulap sabun khusus menjadi busa hangat, sementara Rainshower menyaring air agar lebih bersih.

GROHE juga memperkenalkan GROHE SPA Allure Gravity dengan desain faucet elegan dan cover plate yang bisa diganti. Koleksi ini hadir dengan tambahan dua warna baru, yaitu Satin Steel dan Satin Graphite.

Partisipasi GROHE di ISH 2025 menjadi bukti komitmen terhadap inovasi ramah lingkungan dan keberlanjutan. “Kami ingin terus menciptakan pengalaman air yang lebih baik dan bertanggung jawab,” kata Bijoy. 


Tag: GROHE

Share This Article!

Video Pilihan dari INFOBRAND TV